Rabu, 30 Desember 2009

antara cinta dan film dipadu kerinduan....


 
(26 Desember 2009, Sabtu)


“anything can happen”….. sepenggal kalimat dari sebuah film yang lagi gw tonton sekarang, sendirian pula di malam minggu ini. sungguh malam yang menghibur walau kadang BT mencoba untuk hinggap hmm….


Ya, “anything can happen” ..segala sesuatu bisa saja terjadi tanpa kita sadari dan kita ketahui. Semua itu bisa saja karna itu tak ada kata tak mungkin di dunia ini. duduk sendiri didepan computer sembari memandangi sebuah film yang sedang tayang dari beberapa chanel, cuz gw suka banget nonton..

Saat ini ada bewitched, the holiday dan titanic.. so pasti semuanya uda pernah di tonton kecuali the holiday (mikir2 sih kayaknya mang lum pernah nonton tuh pelem heheh) pelem pertama yaitu
Bewitched yang menceritakan seorang wanita yang diperankan Nicole Kidman penyihir yan ingin hidup normal layaknya seorang wanita normal, lho bukannya enak yaa jadi penyihir, tinggal menjentikan jari maka semua masalah akan selesai apalagi semua yang kita kehendaki bisa terwujud, intinya sih apapun keinginan kita akan terpenuhi sekali mengedipkan mata. Tapi kemudian ia jatuh cinta dengan seorang lelaki dari bangsa manusia..begitulah ceritanya..

And then the next pelem yaitu The Holiday menceritakan tentang dua orang wanita dengan latar belakang yang berbeda, Iris yang diperankan Kate Winslet yang berasal dari sebuah perdesaan kecil dengan rumah sederhana yang begitu nyaman dengan perapian (bisa ngebayangin kan model rumah di luar sana seperti apa yang kentel banget dengan sebuah perapian layaknya cottage) dan yang satu lagi bernama Amanda (lupa deh namanya siapa yang memerankannya) seorang wanita sukses yang kaya raya dan tentunya semua sudah ia miliki. Kedua wanita ini ingin sekali melepas streesss mereka dengan berlibur “alone” mencari ketenangan untuk sejenak melepas penat dan masalah mereka. Dengan cara bertukar rumah, mobil pokoknya segala2nya selama 2 minggu..lagi2 tentang percintaan oohhhhh ( I like it secara lagi mau mellow2an

Yang terakhir pelem Titanic….yang ini mah ga usah dijelasin jalan ceritanya bagaimana. Siapa sih yang ga tau Titanic, menurut gw ini pelem drama romantic sepanjang taun yang tak kan pernah bosen2 nonton kisah cinta antara Kate Winslet dan Leonardo Dicaprio, really true love …. Nonton dulu akh ntar lanjutin tulisnya lagi.


Sekarang gimana kalo kita bahas tentang gw. Seorang gadis ( hmm…gadis cocok ga kata itu ) berusia 20 tahun yang sebentar lagi akan menduduki usia 21thn ( 2mingguan lagi lah) berharap ada kado terindah ..hahaha ngareeep banget. Bukan itu sih yang utama tapi lebih dewasa, ya dewasa dalam segala hal dan berharap dia – lah untuk menjadi yang terakhir serta yang pertama dalam hidup ku (suiit…suit….sapa tuh, hehehehe *that’s my boyfriend)
Cinta, ngerti ga si apa itu arti sebuah cinta. dan ketika seseorang mengucapkan kata sayang yang ia lontarkan pada seseorang yang menurutnya pas dan pantas untuk menerima nya. Sebuah perasaan yang mana tak kan pernah bisa kita ukur seberapa besar nya, seberapa dalamnya dna hanya dari hati ke hati yang mampu mengukur besar serta dalamnya sebuah perasaan yang tulus itu, hanya sebuah mata hati yang mampu melihat arti sebuah cinta.
Ketika kita merasa sudah menemukan seseorang yang begitu berarti untuk diri kita apalagi dapat diterima baik oleh lingkungan kita. Dan pada kenyataan semuanya bisa saja berbalik dan mengapa itu dinamakan “bukan jodoh hidup kita” melainkan jodoh pertemuan saja. Rasa sakit hati yang mendalam serta kecewa pasti berkecamuk dalam raga hingga membuat kita bisa hilang kendali dan bisa seperti menjadi pribadi yang bukan kita seharusnya. Dan mencari potongan2 kecil kebahagiaan setidaknya itu bisa menghapus air mata mu dan memberikan sebuah senyuman yang kemudian itu sangat berarti dalam hidup mu (forget it bout broken…….lebih baik nge bahas yang menyenangkan).
Nice movie….( I mean The Holiday movie), apa karna gw lagi mellow ya jadi ngeliat pelem about love jadi gimanaaaa gitu, tersentuh nd mauuuu…hahahhaa bukan mau yang gimana2 lho, tapi mau akan keharmonisan dan hangatnya dalam kebersamaan. Ketika dua insan manusia yang terlibat perasaan emosi dan berusaha mencari jalan terbaik tanpa ada kekerasan. Dan ketika kita bisa mengenal dan mengetahui apa yang menjadi sebuah kejutan dalam hubungan.
Lagi menunggu kabar dari dia, menunggu di sms-in, menunggu di tlp. Menunggu…menunggu itu lah sekarang yang gw lakukan. Sebelumnya pun uda smsan, uda ada kabar dari dia maupun uda tlp. Tapi kenapa ada sesuatu yang kurang ya… (mungkin ini perasaan rindu bercampur gelisah cuz, dia bilang lagi BT meski bukan gw lah penyebabnya). I really miss you honey…….nd love you. Do you feel it?
Berharap dia bisa merasakan apa yang sedang gw rasakan, hmmm…mustahil ga sih. Maaf jika aku belum bisa menjadi yang baik untuk mu bahkan apakah aku berarti untukmu?, keinginan ku menjadi sebuah bagian kecil tapi sangat berharga untukmu..dimana kau tempatkan di tempat istimewa dan dapat mengubah setiap kesedihan menjadi sebuah tawa, menghapus setiap kesedihan yang menghampiri mu, mengobati luka terdalam yang telah tergores, dan menjadi bagian kekal yang tak kan pernah bisa tergantikan ( waww……terlalu muluk ga sih) intinya aku ingin menjadi bagian terindah dalam hidupnya. Ingin sekali bisa mengerti semua tentang nya, tentang keluarganya dan tentang lingkungan nya. Tanpa ia tahu pun aku ingin.. namun kenapa tak pernah bisa menunjukkannya. Rasa sayang lah yang membuat ku ingin dia mengetahui.

…aku sayang kamu…

Tidak ada komentar:

Posting Komentar